Dalam rangka memperingati HUT RI ke-79 SDIT Al Hasanah 1 Kota Bengkulu melaksanakan upacara di lapangan sekolah. Upacara bendera yang bertepatan pada hari Sabtu, 17 Agustus 2024 ini diikuti oleh siswa, guru dan karyawan. Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Ketua Yayasan Al Hasanah, Bapak Yusran Hasymi, M.Kep., Ns., Sp., Kep., MB. yang sekaligus menjadi pembina upacara. Seluruh peserta mengikuti upacara dengan semangat dan penuh khidmat.

Dua hari sebelum HUT RI ke-79 SDIT Al Hasanah 1 menggelar berbagai perlombaan dalam rangka memeriahkan hari jadi Indonesia ini. Perlombaan tersebut tidak hanya untuk para siswa, tetapi juga perlombaan untuk para guru dan karyawan. Selain untuk meningkatkan jiwa sportivitas dalam meraih prestasi, kegiatan ini juga bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta tanah air, meningkatkan kesadaran akan besarnya jasa para pejuang dalam merebut kemerdekaan, dan sebagai bentuk rasa syukur atas kemerdekaan Indonesia.

peringatan-hut-republik-indoensia-ke-79-di-sdit-alhasnah-1-2

Pperlombaan yang diadakan mengandung konsep belajar untuk mendidik murid dalam meningkatkan kreativitas dan kekompakan antar siswa. Adapun lomba yang diadakan adalah lomba sandal bakiak, sarung estafet, memasukkan paku dalam botol, tarik tambang, lompat karung, dan lari kelereng. Sedangkan lomba untuk guru dan karyawan adalah lomba memasak nasi goreng.

peringatan-hut-republik-indonesia-ke-79-di-sdit-alhasanah-1-4

Perlombaan diikuti oleh seluruh kelas. Setiap kelas mengirimkan utusan untuk mengikuti lomba. Seluruh siswa mengikuti perlombaan dengan sangat antusias dan bersemangat untuk menang. Pemenang lomba terbagi menjadi 2 untuk setiap perlombaan, yaitu pemenang untuk siswa laki-laki dan pemenang untuk siswa perempuan disetiap level kelas 1 sampai dengan level kelas 6.

 

Salah satu harapan dari pelaksanaan kegiatan ini adalah menjadikan stimulus untuk terus maju dan berkarya sebagaimana slogan untuk HUT RI ke-79, yaitu “Terus Melaju untuk Indonesia Maju”.

Share This

Share This

Share this post with your friends!