Alhamdulillah siswa SDIT Al hasanah 1 Bengkulu meraih juara pada lomba Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) ke-XXXV tingkat provinsi. Menjadi peserta yang merupakan perwakilan Kota Bengkulu, ananda Gading Selvojan Ahvan berhasil meraih juara 3 pada golongan tilawah anak-anak putera.
Kegiatan MTQ tahun 2022 mengusung tema, ‘Kita Tingkatkan Pemahaman dan Pengamalan Nilai-Nilai Al Quran untuk Mewujudkan Generasi Milenial Qurani yang Unggul Menuju Bengkulu yang Maju Sejahtera dan Hebat. Ajang bergengsi kali ini diadakan di Kabupaten Kaur mulai tanggal 21 – 28 Mei 2022. Acara pembukaan langsung dibuka oleh Gubernur Provinsi Bengkulu, Bapak Dr. drh. H. Rohidin Mersyah, M.M.A, di Lapangan Merdeka Kota Bintuhan.
Semoga dengan keberhasilan ananda Gading Selvojan dapat menambah motivasi bagi siswa SDIT Al hasanah 1 untuk terus belajar Al Quran, mencintai dan dan mengamalkan ajaran Al Quran dalam kehidupan sehari-hari. Barakallahufiikum